Apa itu Probability Trading ?

 



Probability trading adalah sebuah metode ataupun strategi berupa analisa dalam memahami dinamika dan seluk beluk pasar keuangan khususnya market forex dalam rangka mendapatkan kesimpulan dan gambaran umum mengenai situasi dan trend harga yang berkembang dimana kesimpulan analisa dan proyeksi pasar yang di peroleh digunakan untuk mendukung pengambilan keputusan untuk mendukung order beli ( Buy) ataupun order jual ( sell) untuk menghasilkan eksekusi harga yang paling ideal dan menguntungkan, dan pastinya Probability trading ini akan ada hubunganya dengan upaya dan setrategi seorang trader dalam pendekatan memahami dinamika harga pasar yang sedang terjadi baik dengan menggunakan metode analisa teknikal maupun metode analisa Fundamental dengan didukung oleh penggunaan berbagai indikator maupun tampa menggunakan indikator dengan tujuan untuk memahami arah trend harga yang sedang berkembang kemudian berusaha menemukan timing dan momentum yang tepat untuk mengeksekusi harga dengan tujuan akhir memperoleh profit/keuntungan secara maksimal dan meminimalkan tingkat resiko secara optimal, Hal inilah yang diharapkan oleh semua Trader yang melakukan aktifitas didalam dunia Finansinal.


Semakin tinggi tingkat kemampuan, pemahaman analisa , pengalaman dan jam terbang yang dimiliki seorang trader dengan ditunjang kemamapuan money manajemen , kemampuan psikologis yang matang , konsistensi , fokus komitmen serta kesabaran yang terlatih dan juga sifat kehati hatian yang tinggi yang di tunjang dengan kekuatan modal yang memadai maka probabilitas atau tingkat kemungkinan seorang untuk meraih mendapatkan persentase profit/ keuntungan juga besar , disisi lain semakin rendah tingkat kemapuan , pemahaman , analisa dan jam terbang serta dukungan faktor faktor lain yang minim maka probabilitas seorang trader untuk men dapatkan persentase keuntungan secara konsisten juga sangat rendah . Alih alih ingin sukses di dunia trading namun resiko kegagalan dan kerugian selalu dihadapi oleh seorang trader.


Selain itu seorang trader harus paham dan memiliki kesadaran khusus bahwa yang namanya probabilitas itu sifatnya fifty –fifty bisa bear dan bisa salah wal;aupun ditunjang dengan analisa yang mendalam . Untuk itu seotang trader harus selalu berpikir dan bertindak secara rasional dengan siap menang atau untung dan siap kalah atau untuk berbagai situasi perdagangan yang terjadi . Terus melakukan proses pendekatan dan adaptasi pasar , terus berbenah dan memperbaiki setiap kekurangan dan kelemahan melalui proses evaluasi dan terus meningkatkan kemampuan untuk selalu siap dengan dinamika perubahan harga pasar yang terjadi.




Konsep Probability Trading


1. Poin pertama mengenai Probability Trading didalam Mengesampingkan Analisa dalam aliran ini, trader akan melakukan trading murni dengan hukum probabilitas, bahkan bisa saja tanpa melakukan analisa apapun, melainkan hanya mengandalkan algoritma matematika yang sudah pasti. Bagi kalangan trader retail, mungkin hal ini terdengar sebagai sesuatu yang ekstrim karena sejak awal kita belajar trading, pasti oleh mentor/guru trading kita, kita sudah diarahkan untuk menguasai analisa, baik itu analisa teknikal, fundamental, hingga keduanya. Tapi, kabang kalangan trader institusi, hal ini sudah bukan hal aneh. Banyak trader institusi yang trading dengan mengandalkan algoritma trading atau HFT (High Frequency Trading). Ide utama dari pemanfaatkan hukum probabilitas ini berasal dari "Law of Large Number". Dalam hukum law of large number, disebutkan bahwa nilai probabilitas atas suatu hal akan semakin presisi ketika sampel data yang diambilnya banyak. 


2. Probability Trading untuk Memperkuat Analisa yang Sudah Ada, pada jenis ini bisa digunakan oleh trader retail juga. Konsepnya adalah kita harus mengetahui berapa kapasitas sebuah sistem trading dalam menghasilkan keuntungan. Misalnya ada sebuah sistem trading yang secara statistik bisa menang 65 kali dari 100 kali percobaan masuk ke pasar. Artinya, sistem tersebut memiliki nilai probabilitas kemenangan 65%. Maka, hukum probabilitas digunakan untuk menjadi patokan trader dalam melakukan evaluasi trading dan menjalankan trading sesuai dengan rule analisa dari sistem tersebut. Sebagai contoh, ketika dalam satu periode ternyata tercatat akurasi yang dicapai hanya 55%, artinya ada yang salah dan bisa dilakukan evaluasi. Sementara bila akurasi yang dicapai lebih dari 65%, bisa dicari celah dan peluang untuk meningkatkan performa sistem.


3. Probability Trading dengan Menggunakan Variabel yang Tak Berkaitan, soalnya Semakin berkembangnya dunia trading membuat semakin banyak variasi strategi dan model transaksi yang digunakan. Beberapa pihak yang merasa analisa teknikal dan fundamental tidak cukup untuk "menaklukan" pasar banyak yang mencoba memanfaatkan hukum probabilitas untuk menjalankan trading. Salah satunya adalah dengan mempertimbangkan variabel lain yang sebenarnya mungkin tidak berkaitan tapi memiliki siklus yang tetap. mungkin dari temen-temen ada yang Pernah mendengar trader yang membuka posisi di awal sesi Eropa setiap harinya dalam bentuk pending order buy stop dan sell stop secara bersamaan? Tak memerlukan analisa untuk melakukan hal ini, tapi dengan memperhatikan history, dimana dengan cara ini trading bisa mendapatkan profit, maka strategi ini bisa digunakan hanya dengan berdasar pada hukum probabilitas. Atau pernah mendengar financial astrology yang merupakan Salah satu cabang dari financial astrology didalam menentukan arah gerakan pasar saham dan pasar mata uang dengan berdasarkan pada gerakan benda-benda langit. Misalnya dengan memperhatikan fase-fase bulan untuk memetakan pasar. Secara sekilas tak ada kaitan antara benda langit dengan pasar. Tapi apapun itu, yang pasti nilai probabilitasnya bisa ditentukan dengan jelas.


Cara menerapkan probabilitas Trading 


Didalam memaksimalkan potensi keuntungan kita memang perlu memastikan bahwa probabilitas keuntungan kita lebih besar dari potensi kerugian, maka berikut ini merupakan komponen yang dapat membantu agar proses kedepannya berjalan dengan lancar antara lain sebagai berikut. 


1. untuk yang pertama adanya (pilih perdagangan dengan probabilitas tinggi) Ini berarti bahwa perdagangan memiliki peluang sukses yang lebih tinggi daripada kegagalan. Kita mungkin kalah pada beberapa perdagangan, tetapi secara keseluruhan, kita akan menghasilkan lebih banyak uang jika kita fokus pada perdagangan dengan probabilitas tinggi. bagaimana caranya? Salah satu caranya adalah dengan menggunakan analisis teknikal untuk mengidentifikasi pola yang memiliki probabilitas keberhasilan yang tinggi.


2. Selanjutnya selalu menerapkan perintah stop-loss untuk membatasi kerugian, soalnya disaat kita berdagang jangan sampai lupa selalu terbuka terhadap kemungkinan menghasilkan keuntungan, tetapi kita juga rentan terhadap kerugian. Salah satu cara untuk membatasi kerugian kita adalah dengan menggunakan stop-loss order. Ini dapat membantu kita melindungi keuntungan kita dan menjaga agar kerugian kita tidak terlalu tinggi. Misalnya, jika kita khawatir suatu saham akan turun, kita dapat menempatkan order stop-loss pada harga yang lebih rendah dari harga pasar saat ini. Dengan begitu, kita akan menjual saham secara otomatis jika turun di bawah harga itu, dan kita tidak akan kehilangan uang lagi untuk itu.


3. Selalu Tetap disiplin dan jangan mengejar kerugian, maksud disini kita tidak mengejar kerugian dan mengendalikan emosi kita. Penting juga untuk diingat bahwa dalam segala bentuk perdagangan, selalu ada risiko kehilangan uang. Namun, jika kita menggunakan probabilitas untuk keuntungan kita dan membuat keputusan yang tepat, peluang kita untuk mendapat untung akan jauh lebih besar daripada jika kita hanya bertaruh pada perdagangan.


4. jangan lupa Miliki rencana perdagangan dan patuhi itu, soalnya Salah satu hal terpenting yang dapat kita lakukan sebagai pedagang adalah memiliki rencana perdagangan dan menaatinya. Ini berarti mengetahui toleransi risiko kita, menentukan titik masuk dan keluar, dan memiliki rencana tentang apa yang harus dilakukan jika terjadi kesalahan.


5. Praktek manajemen risiko, maka dari itu harus memiliki rencana untuk setiap perdagangan, dan pastikan kita cukup disiplin untuk menaatinya. Ingat: selalu lebih baik untuk exit dengan sedikit keuntungan daripada mempertaruhkan segalanya dengan harapan mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Untuk memaksimalkan kemungkinan kita, kita harus berlatih manajemen risiko dan tetap disiplin.




*

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post